Senin, 21 Mei 2012

SOAL TIK KELAS X


12.    Jarak pandang antara mata dengan layar monitor yang baik dalam menggunakan computer adalah…
a.      35-37 cm        d.  50-51 cm
b.      46-47 cm        e. 51-55 cm
c.       46-50 cm

13.  Gerkan yang dilakukan berulang-ulang (repetitive) saat menggunakan computer dapat menimbulkan gangguan kesehatan. Gerakan tersebut meliputi …
a.      Memegan keyboard
b.      Berdiri menatap monitor
c.       Menekan tombol kerboard
d.      Menghisap rokok
e.      Membesarkan volume speaker

14.  Gangguan pada bagian tubuh yang sering dialami akibat terlalu lama bekerja dengan menggunakan computer adalah…
a.      Mata              d.  Telinga
b.      Leher              e.  Tangan,mata,dan leher
c.       Kaki

15.  Posisi duduk yang nyaman saat menggunakan computer adalah ..
a.      Duduk dengan bersila
b.      Duduk dengan kaki lurus
c.       Duduk dengan kaki di tekuk
d.      Duduk dengan posisi tegap dan rileks
e.      Duduk dengan menunduk

16.  Selain dikenakan denda maksimal sebesar Rp. 500.000.000,00, seseorang yang dinyatakan bersalah karena melanggar hak cipta dapat pula dijatuhi hukuman penjara maksimal….
a.      Tiga tahun      d.  Enam tahun
b.      Empat tahun  e. Tujuh tahun
c.       Lima tahun

17.  Adobe Photoshop merupakan perangkat lunak yang hak ciptanya dipegang oleh perusahaan pembuat software…
a.      Adobe Corp    d.  Symantec Corp
b.      Corel Corp      e.  Intel corp
c.       Microsoft Corp

18.  Apabila kita sebagai pengguana perangkat lunak ikut menghargai hasil karya orang lain, berarti kita telah mengamalkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila, yaitu sila ke…
a.      1         c. 3      e. 5
b.      2         d.4

19.  ASCII memiliki kepanjangan ….
a.      American National Standard Code for International Interchage
b.      American National Standard Code for Information International
c.       American Standard Code for International Interchange
d.      American Standard Code for Information Intercomp
e.      American Standard Code for Information Interchange

20.  Peralatan input tambahan yang memudah-kan pengguna computer untuk melakukan permainan dikomputer dinamakan….
a.      Stick    c. Mouse         e. Speaker
b.      Joystick           d.  keyboard

21.  Jika diketahui CD-ROM mempunyai kecepa- tan sebesar 52x maka transfer rate-nya sebesar…
a.      7600MBps      e.  8000 MBps
b.      7700MBps      d. 7900MBps
c.       7800MBsp

22.  Perangkat pemrosesan computer yang berfungsi untuk memproses data melalui perhitungan penambahan dan pengurangan, perbandingan- perbandingan,serta logika adalah….
a.      Arithmetic Logic Unit   d. Control unit
b.      RAM                           e.  ROM
c.       Memory

23.  Perangkat penyimpanan internal computer yang berisikan program untuk mengantar kinerja computer yang bersifat permanen dinamakan….
a.      RAM     c.  Flash disk  e. CMOS
b.      Rom      d.  disket

24.  Salah satu cara untuk mengetahui bahwa monitor memiliki kualitas yang baik adalah dengan melihat …
a.      Jumlah tombol monitor
b.      Kemampuan tinggi rendah resolusinya
c.       Besar kecilnya tabung monitor
d.      Warna dari wadah monitor
e.      Penyangga monitor

25.  Manusia yang melakukan pengoperasian computer di sebut…
a.      Software         d.  craker
b.      Hardware       e.  netter
c.       Brainware

26.  Perangkat computer yang digunakan untuk mengatur posisi pointer di layar monitor adalah….
a.      Mouse            d. printer         e. RAM
b.      Keyboard        c.  monitor

27.  Dibawah ini merupakan langkah-langkah yang baik bagi pemakai maupun perangkat computer dalam menjaga kesehatan dan keselamatan kerja dalam menggunakan
Computer ,kecuali…
a.      Jarak pandangan kelayar monitor
b.      Posisi dududk
c.       Penempatan perangkat computer
d.      Instalasi listrik yang digunakan computer
e.      Posisi berdiri ke computer

28.  Perangkat computer yang digunakan untuk mentransmisikan data dalam bentuk elektromagnetik dari satu computer ke computer lain disebut..
a.      LAN card        c. modem        e. server
b.      Switch             d. hub

29.  Jaringan computer yang menggunakan media transmisi tanpa kabel disebut…
a.      Wireless network       d. networking
b.      Internet          e. kable network
c.       Intranet

30.  Dalam suatu jaringan computer, yang ber- tugas untuk mengelola,mengendalikan,dan memberikan lanyanan kepada workstation disebut…
a.      Client      c. server      e. repeater
b.      Workstation   d. driver.


B. SOAL ESSAY
Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar !
1.      Jelaskan cara menghidupkan dan mematikan computer yang benar!
Jawab :
Ø  Menghidupkan :
a.      Pastikan semua kabel power computer sudah terhubung dengan jaringan listrik
b.      Hidupkan CPU dengan menekan tombol on atau power di casing
c.       Hidupkan monitor dengan menekan tombol on /power dimonitor
d.      Tunggu sampai proses booting selesai
Ø  Mematikan :
a.      Tutup semua program aplikasi yang masih aktif
b.      Klik tombol start di desktop
c.       Klik tombol shut down

2.      Sebutkan beberapa kategori perangkat lunak aplikasi !
Jawab :
a.      Pengolah kata ( office suite)
b.      Pengolah grafis (graphic suite)
c.       Multimedia
d.      Web browser

3.      Jelaskan secara singkat proses kerja computer
Jawab :
Computer merupakan peralatan elektronika yang mampu mengolah data dan menghasilkan informasi. Pengguna computer (user) harus memasukan data ke CPU (pemroses),kemudian di CPU di olah menjadi suatu informasi,setelah itu dihasilkan output(keluaran) yang ditampilkan pada monitor.

4.      Apakah kepanjangan dan fungsi dari ROM !
Jawab :
ROM (Read Only Memory). ROM berfungsi untuk menyimpan program operasi computer.

5.      Sebutkan perangkat lunak pengolah kata bawaan system operasi Windows Vista!
Jawab :  Notepad dan Wordpad

6.      Sebutkan jenis-jenis flash memory yang Anda ketahui!
Jawab :CF, SD,MMC,dan xD

7.      Sebutkan tiga contoh topologi jaringan computer!
jawab : > topologi bus
                    > topologi star     > topologi ring

8.      Bagaiman etika menggunakan perangkat TIK di tempat beribadah?
Jawab :tidak boleh menggunakan alat-alat TIK di tempat ibadah

9.      Jelaskan aspek-aspek yang harus diperhatikan pada saat menggunakan ponsel !
Jawab : kita tidak boleh kontak terlalu lama dengan ponsel, karna ponsel mengandung nikel alloy pada headset yang dapat menyebabkan kulit merah dan gatal.
10.  Sebutkan keuntungan menggunakan perangkat lunak asli !
Jawab :
a.      Mendapatkan update perangkat lunak aplikasi
b.      Mendapatkan bantuan dari teknisi resmi
c.       Mendapatkan potongan harga ketika akan uprage
d.      Mendapatkan buku petunjuk pengguna perangkat lunak
e.      Perangkat lunak yang di dapatkan terjamin bebas dari virus dan spyware

Selasa, 08 Mei 2012

STEL KLEP MOTOR TIGER

STEL KLEP MOTOR TIGER

Alat-alat
1. Kunci klep 24 biasa ada 2 ujung yg gede buat motor sport

2. Kunci stelan Klep
_> Bentuknya L ujungnya ada lubang bentuk kotak tapi ada juga yang pake obeng min buat ngencangin / ngendorin stelan klep

3. Kunci reng 10 (buat buka mur pengunci Klep tergantung mur pengunci stelan klepnya pilih yg lekuknya agak dalem biar bisa masuk

4. Foeler gauge/puller (15-20rebuan) pastikan ini fuller buat motor,cek aja,pasti ada ukuran dari , 0,03,0,04,0,05 ampe 0,10,kalo salah beli suka dapat buat mobil paling kecil 0,05 terus langsung lanjut ke 0,10,0,15 aja presesi jadinya kalo buat motor

5. Obeng min buat buka tutup magnet n lubang intip kalo ngak ada bisa pake tank sama Ring besi/uang logam

6. Kunci busi buat buka busi

7. Kunci socket
_> Rata2 ukuran 14
_> Buat mutar kruk as pas nyari TMA

Langkah2 stel Klep

1. Pastikan mesin dalam kondisi dingin dan bersihkan dulu bagian yang akan dibuka

2. Buka busi tutup klep in-out,tutup magnet,tutup lubang intip

3. Cari TMA,putar kruk as berlawanan jarum jam,sambil liat dilubang intip,sesuai tanda Top dimagnet ma diblok mesin,TMA akan dicapai tepat setelah klep masuk turun sekali,terus pas piston mo naik lagi itu menuju TMA,buat mutar ini kruk as,bisa make kunci socket

4. Ukur renggang klep,coba2 aja bilah ukurnya,yg mentok/seret itu dua
- Kalo diluar spek ,setel ulang
- kendorin mor pengunci
- Selipin puller T kencangin/kendorin sesuai keinginan
- tahan jangan ampe bergeser,kencangin mur pengunci
- Kalo udah,coba ukur lagi,berubah ngak?Kalo ngak berubah coba di engkol beberapa kali.Cari TMA,ukur lagi,harusnya gak berubah,kalo berubah back to step 1

5. Kalo ada semua,pasang balik lagi tutup dan pasang busi kembali

Home

Selasa, 01 September 2009


Belajar montir sepeda motor

Hai bro . ,ni gua tuliskan sedikit banyaknya tentang apa itu sepeda motor 2tak dan 4tak,emang sebenarnya q juga ngak banyak tau sih,
Cuma q hanya mau bantu,ya dikit2 semampu gua,hehe . .
Mat belajar ya . . !!


Penyebap mesin agar hidup pada sepeda motor

PENYEBAP KERETA MATI

1. Bahan bakar
2. Pengapian
3. Kompresi
4. Timing

keterangan

1. Bahan bakar : Minyak

2. Pengapian : Spul,CDI/platina,KOIL (DESIKLOS),BUSI

cara kerjanya :

ARUS AC (yang memakai spul)

SPUL__>CDI/PLATINA__>KOIL (DESIKLOS)__>BUSI

ARUS YANG MENGGUNAKA DC (arus bateray)
SPOL LAMPU__>KIPROK__>BATERAY DAN LAMPU / SAKLAR__>CDI__>KOIL__>BUSI

Perbedaan spul lampu dan api

API : Gulungan kawatnya kecil
LAMPU : Gulungan kawatnya besar

Mekanisme Mesin Pada Sepeda Motor

1. Mesin 2 langkah ( 2 tak)
2. Mesin 4 langkah ( 4 tak)

ket 1 : Mesin 2 langkah (2 tak)
adalah : Sistem kinerja mesin yang memerlukan dua kali langkah peston untuk menyelesaikan satu x pembakaran

ket 2 : Mesin 4 langkah (4 tak)
adalah : Sistem kinerja mesin yang memerlukan 4x langkah peston untuk menyelesaikan satu kali pembakaran

2 tak

A. Langkah kompresi dan langkah hisap
B. Langkah tenaga dan buang

4 tak

A. Induction stroke (langkah isap)
Pada langkah ini piston bergerak turun dari TMA (Titik Mati Atas) ke TMB (Titik Mati Bawah) dan klep minyak akan membuka penuh untuk menghisap campuran bahan bakar ( angin dan bensin ) agar masuk keruang bakar

2. Compression Stroke (langkah kompresi)
Pada langkah ini piston akan bergerak naik dari TMB ke TMA,untuk menekan (press) campuran bahan bakar yang sudah dihisap serta kedua klep akan menutup rapat

3.Langkah tenaga (power stroke)
Pada langkah ini api busi akan membakar campuran bahan bakar yang sudah dipress sehingga menekan piston turun dari TMA ke TMB
semakin besar tekana yang dihasilkan semakin besar pula tenaga yang dihasilkan mesin motor

4. Exhaust stroke (langkah buang)
Pada langkah ini,peston akan kembali dari TMB menuju TMA dan klep Api (buang) akan membuka penuh untuk membuang sisa2 pembakaran melalui kenalpot

Mekanisme ruang bakar (combution chamber) dan komponen2 pendukungnya

1. Cylinder head (Deksel)
a. Valve --> in (isap/minyak)
-->out (buang/api)

-->klep minyak (isap)
- Disaat terbuka berfungsi sebagai pengisap bahan bakar agar masuk keruang bakar
- Disaat tertutup untuk mencegah kebocoran kompresi diruang bakar

Klep api (buang)

--> Disaat terbuka berfungsi sebagai pintu keluar untuk sisa pembakaran

--> Disaat tertutup berfungsi sebagai pencegah kebocoran kompres

n/b_> Klep minyak : Besar
Klep api : kecil

b. Botol klep (bos klep)
__> tempat dudukan klep

c. Sil klep (oreng klep)
untuk mencegah oli masuk ke ruang bakar melalui batang klep

d. Seating klep
* Tempat menapaknya klep agar tidak terjadi kebocoran klep

e. Per klep

untuk menahan klep pada siting agar tidak terjadi kebocoran klep

f. Kuku klep

untuk mengunci/menekan kekerasan perklep

h. Piano klep

* untuk menekan klep pada saat proses menghisap dan membuang

* sebagai baut penyetel klep

i. Baut stel klep

untuk mengatur celah kerenggangan

j. Cam shaf (as klep)

* untuk mengatur tinggi rendahnya angkatan klep
* mengatur debit bahan bakar yg dibutuhkan

k. Pen piano

* untuk menahan piano klep agar baut setelan klep tetap kepada klep

Cara stel klep
klep api lebih longgar dari klep minyak

2. Cylinder (blok)

a. Piston

* Tempat dudukan reng (rumah reng)
* Untuk penghasil kompresi

kerusakan : pecah dindingnya atau aus

b. Reng piston

* Sebagai penghasil kompres
* mencegah oli masuk keruang bakar

kerusakannya : patah,aus,sehingga kompresi dan oli bocor melalu celah

cara pasang Ring

Tirus/serong : diatas
Tajam : dibawah atau tengah

tulisan (IN) : Arah karburator

tanda (->) : Arah buang/knalpot

KARBURATOR

Fungsi dari karburator

Karburator gunanya untuk membentuk cmpuran bahan bakar ( bensin ) dan udarh pada motor bensin yang berfungsi :

a. Mengatur pemasukan udara dan bahan bakar kedalam salura hisap

b. Mengatur beban dan kecepatan motor

c. Mencampur bahan bakar udara secara merata


SISTEM KOPLING / KLOS

Fungsi kopling/ klos adalah :

a. Menghubungkan dan memutuskan putaran engine ke transmisi

b. Membuat bekerjanya perpindahan gier ke transmisi

c. Memungkinkan kendaraan dapat bergerak lambat atau lembut pada saat kendaraan mulai bergerak


Syarat kopling sebagai berikut :

1. Dapat memutuskan dan menghubungkan putaran engine ketransmisi dengan cepat dan lancar

2. Tak mudah slip

3. Balance/seimbang

4. Tahan terhadap panas dan gesekan

5. Kuat dan tahan terhadap putaran yang tinggi

Senin, 07 Mei 2012

RESENSI NOVEL


CINTA SEJATI, SITI NURBAYA DAN SAMSULBAHRI
Oleh : Erick Saputra Sitanggang

Judul Novel         :  Siti Nurbaya ( Kasih Tak Sampai )
Pengarang           :   Marah Rusli ( 7 Agustus 1889 – 17 Januari 1968 )
Penerbit               :  Balai Pustaka,1992,Jakarta
Tebal                     :  271 Halaman
Harga                    :  Rp.18.500,00;
Pelaku                    :  Siti Nurbanya, Samsulbahri, Datuk Maringgih,
                                 Baginda sulaiman.

Pengarang, dalam hal ini Marah Rusli sebagai pemuda terpelajar memiliki pemikiran jauh lebih maju daripada masyarakat disekitarnya. Ia telah mengenal tata cara hidup dan kebudayaan asing yang sedikit banyak sangat berpengaruh terhadap jiwanya. Dari dasar itu timbul gejolak pemberontak ingin menerobos adat lama yang mengungkung dengan ketat dan dianggap oleh Marah Rusli sebagai sesuatu yang tidak perlu terjadi.Marah Rusli ini lahir di Padang pada tanggal 7 Agustus 1889 dan meninggal di Bandung pada tanggal 17 Januari 1968.
Roman karyanya ini (Roman yang berjudul SITI NURBAYA ) telah berhasil pula merebut hadiah tahunan dalam bidang sastra, yang diberikan oleh pemerintah Republik Indonesia pada tahun 1969.Dalam karyanya yang berjudul Siti Nurbaya, Marah Rusli ingin merombak adat yang berlaku pada masa itu dan dianggap sebagai pelanggaran terhadap hak-hak asasi manusia.

Ibunya meninggal saat Siti Nurbaya masih kanak-kanak, dan dari situlah titik awal penderitaan hidupnya. Sejak saat itu hingga dewasa ia hidup bersama Baginda Sulaiman,ayahnya yang disanyanginya. Ayahnya adalah seorang pedagang yang terkemuka di kota padang. Sebagia modal usahanya merupakan uang pinjaman dari seorang rentenir bernama Datuk Maringgih.
Pada mulanya usaha Baginda Sulaiman mendapat kemajuan pesat. Hal itu tidak dikehendaki oleh rentenir seperti Datuk Maringgih. Datuk Maringgih menyuruh kaki tangannya membakar semua kios milik Baginda Sulaiman. Dengan demikian hancurlah usaha Baginda Sulaiman. Ia jatuh miskin dan tak sanggup membanyar hutang-hutang pada Datuk Maringgih. Disinilah kesempatan Datuk Mariggih untuk mendesak Baginda Sulaiman untuk melunasi semua hutang-hutangnya. Dan hutang tersebut dianggap lunas, asalkan Baginda Sulaiman mau menyerahkan Siti Nurbaya, puterinya kepada Datuk Maringgih.
Menghadapi kenyataan seperti itu Baginda Sulaiman hanya dapat menerima tawaran yang di berikan oleh Datuk Maringgih.
Mendengar itu, Siti Nurbaya menangis menghadapi kenyataan bahwa dirinya harus menikah dengan Datuk Maringgih si tua bangka. Lebih sedih lagi ketika ia teringat Samsulbahri, kekasihnya yang sedang sekolah si stovia, Jakarta. Sungguh berat memang , namum demi keselamatan dan kebahagian ayahandanya ia mau mengorbankan kehormatanya.
Samsulbahri yang berada di Jakarta mengetahui peristiwa tersebut, terlebih karena Siti Nurbaya mengirimkan surat yang menceritakan tentang nasib yang dialami keluarganya.
Pada suatu hari ketika Samsulbahri dalam liburan, ia kembali ke Padang, ia bertemu empat mata dengan Siti Nurbaya yang telah resmi menjadi istri Datuk Maringgih. Pertemuan itu diketahui oleh Datuk Maringgih sehingga terjadi keributan. Teriakan Siti Nurbaya terdengar oleh ayahnya yang tengah terbaring karena sakit keras. Baginda Sulaiman berusaha bangkit, tetapi akhirnya jatuh tersungkur dan menghembuskan nafas terakhir.
Mendengar itu, ayah Samsulbahri yaitu Sultan Mahmud yang kebetulan menjadi penghulu kota Padang, malu atas perbuatan anaknya,dan mengusirnya. Sehingga Samsulbahri kembali ke Jakarta dan ia benrjanji untuk tidak kembali lagi kepada keluargannya di Padang. Datuk Maringgih juga tidak tinggal diam, dan Siti Nurbaya diusirnya.
Siti Nurbaya yang mendengar bahwa kekasihnya diusir orang tuanya, timbul niatnya untuk pergi menyusul Samsulbahri ke Jakarta. Tetapi niatnya itu diketahui oleh kaki tangan Datuk Maringih. Karena itu dengan siasat dan fitnahnya, Datuk Maringgih dengan bantuan kaki tangannya dapat memaksa Siti Nurbaya kembali dengan perantaraan polisi.
Tak lama kemudian Siti Nurbaya meninggal dunia karena memakan lemang beracun yang sengaja diberikan oleh kaki tangan Datuk Maringgih. Kematian Siti Nurbaya itu terdengar oleh Samsulbahri sehingga ia menjadi putus asa dan mencoba melakukan bunuh diri. Akan tetapi syukurlah karena ia tak meninggal. Sejak saat itu Samsulbahri tidak meneruskan sekolahnya, melainkan memasuki dinas militer.
Sepuluh tahun kemudian, dikisahkan dikota Padang sering terjadi huru-hara dan tindak kejahatan akibat ulah Datuk Maringgih dan orang-orangnya. Samsulbahri yang telah berpangkat Letnan dikirim untuk melakukan pengamanan. Samsulbahri yang mengubah namanya menjadi Letnan Mas segera menyerbu kota Padang. Ketika bertemu dengan Datuk Maringgih dalam suatu keributan tanpa berpikir panjang lagi Samsulbahri menembaknya. Datuk Maringgih jatuh tersungkur, namun sebelum tewas ia sempat membacok kepala Samsulbahri dengan parangnya.
Samsulbahri alias Letnan Mas segera dilarikan ke rumah sakit. Pada saat-saat terakhir menjelang ajalnya, ia meminta dipertemukan dengan ayahandanya. Tetapi ajal lebih dulu merenggut sebelum Samsulbahri sempat bertemu dengan orangtuanya.
Membaca roman Siti Nurbaya kita diajak mengikuti liku-liku kehidupan masyarakat Padang pada masa itu, khususnya kisah cinta yang tak kunjung padam dari sepasang kekasih, Siti Nurbaya dan Samsulbahri.
Manfaat dan keunggulan dari novel Siti nurbaya ialah kita dapat memetik nilai moral yang terkandung dalam cerita, seperti pengorbanan cintanya demi orang tua.
Kekurangan novel ini ialah tidak menceritakan kisah Samsulbahri selama ia memasuki dinas militer dan juga tidak menceritakan tentang Ibu siti nurbaya ketika beliau masih hidup.